Minggu, 27 Oktober 2013

KEHIDUPAN



Karya : Sifa’un Nafs Prita Afifah



Sisa embun yang melekat pada daun-daun
Ilir semilir angin yang berhembus sepoi-sepoi
Fajar yang mengintip dari balik awan
Akan selalu menyambut datangnya pagi
Udara sejuk mampu ciptakan kedamaian
Nuansa alam yang sanggup tenangkan hati
                        Nada kehidupan mulai terdengar
                        Aku ingin melakukan sesuatu yang berarti
                        Faedah dan tujuan hidupku
                        Selalu kucari dan kucari
Prinsip hidupku adalah
Rintangan dan hambatan harus kusingkirkan
Impian dan cita-cita harus ku dapatkan
Tantangan hidup harus ku hadapi
Asa yang membentang membuatku optimis
                        Aku berharap kesuksesan selalu menyambutku
                        Firasat baik selalu ku munculkan dalam benakku
                        Ingin ku selalu semangat dan tak hanya duduk terpaku
                        Fakta dan logika selalu kucari dalam hidupku
                        Apapun yang terjadi kepadaku
                        Harapan dan doa selalu ku panjatkan kepada Tuhanku



Puisi diatas merupakan salah satu contoh Puisi hasil karangan sendiri dan tidak copas dari orang lain, karena pada huruf awalnya menggunakan nama pembuat puisi sendiri. Semoga bermanfaat . Trimakasih :)

Tidak ada komentar: